Alhamdulillah selesai juga satu acara yang gw handle. acara bukbar sekaligus ajang pertemuan tahunan untuk alumni yupta angkatan 97-00. secara setiap tahun gw selalu tercebur untuk meng-arrange acara ini, tapi untuk tahun ini gw ngga terlalu "ngoyo2" banged untuk ngejalaninnya. means gw mengerjakan apa yang ditanggung jawabkan ke gw. klo dulu kadang gw suka maksa handle ini itu yang ujung2nya gw pusing sendiri.
Acara bukbar tahun ini konsepnya sama kaya tahun kemarin yang mengangkat konsep beramal dan berbagi kepada saudara. bedanya tahun ini cuma ngumpulin sumbangan dan pengalokasian sebagian HTM untuk diberikan ke Panti Asuhan (yang dituju saat ini adalah Panti Asuhan Putra Asih), tanpa berbuka bersama mereka. meninjau tahun kemarin yang rada repot pengordiniran anak2nya.
Bukbar tahun ini diadain di Resto kampoeng bambu daerah rumah gw. acara dimulai rada ngaret dari perhitungan awal jam 5 karena peserta baru pada dateng mendekati waktu buka baru mulai rame (biasa WIN -waktu indonesia ngaret- hheehe..). agenda acaranya juga simple, ngumpul-makan-sambutan ketua (yang nyaris dihilangkan karena ketuanya sempet absent)-pengumuman jumlah sumbangan dan lokasi panti untuk penyerahan-penutupan (rada dikomplain ma peserta lama tentang acara yang monoton ini. yah bis mo gimana lagi, mikir konsep acara itu ngga mudah juga)
Alhamdulillah sumbangan yang ke kumpul mpe berjumlah Rp. 1.045.000,- yang terbagi dari Rp. 600.000,- potongan dari HTM yang sudah ditetapkan dan Rp. 445.000,- sumbangan on the spot. Hasil dari sumbangan ini, mau kita belanjain kebutuhan pokok seperti beras, minyak goreng, gula, susu, dll.
Footnote: kalau emang memulai dengan niat yang baik, insyallah akan berakhir dengan baik. semoga apa yang dilakukan, bermakna untuk semua orang
Happy Charity ^_^
Tidak ada komentar:
Posting Komentar